Mimpi tim debutan dan salah satu negara kecil yang berlaga di turnamen Eruopa 2016 kali ini tak begitu banyak dimana mereka hanya berharap bisa tampil baik dan mengimbangkan kekuatan lawan mereka di babak penyisihan grup dan jika berhasil lolos ke babak 16 besar itu merupakan sebuah bonus dari hasil kerja keras tim.
Salah satu negara tersebut bernama Islandia dimana mereka mampu bersaing di babak penyisihan grup F tahun ini yang dihuni oleh Hungaria, Austria dan Portugal dan sejatinya Islandia dinilai bakal menjadi tim penghibur di turnamen Eropa kali ini namun nyatanya mereka mampu mengejutkan banyak pihak ketika tampil dilapangan.
Dalam 3 pertemuan kali ini dua laga menghasilkan kedudukkan imbang dan pertandingan pamungkas kemarin, Islandia mampu menundukan Austria dengan kedudukan akhir 2-1 sehingga membuat mereka berada di klasmen runner up dengan nilai 5 angka dan berhasil lolos ke babak 16 besar dimana sudah ditunggu oleh timnas Inggris.
Setelah berlaga di Prancis tahun ini sebelumnya Islandia juga sempat menaklukan kekuatan Belanda yang banyak di huni pemain top Eropa dan membuat mereka sangat percaya diri bisa tampil baik disepanjang babak penyisihan grup F dan terbukti hasil kerja keras tim dan semangat para pendukung kami membuat skuad Islandia tampil luar biasa dari dugaan sebelumnya,” ungkap gelandang bernama Kari Arnason.
Meskipun kami sudah di tunggu oleh Inggris di babak 16 besar mendatang namun kesuksesan besar saat ini sangat kami nikmati dan saya cukup merasa bahagia serta bangga bisa memberikan yang terbaik untuk negera Islandia yang terbilang negara kecil bagi perserta lainnya dan kini kami harus berjuang kembali untuk bisa menghasilkan yang terbaik,” pungkas Arnason.(IN)